Tuesday, April 24, 2007

GUNUNG GEDE - PANGRANGO

Nama Kawah : Gumuruh, Wadon, Lanang, Sala, Baru, dan Ratu Type : Strato Letak : Kecamatan Cipanas Kab. Cianjur. Tinggi : 2958 dan 3019 mdpl Posisi Geografi : 6 0 - 47 0 LS dan 106 0 - 59 0 BT Type : Strato Letak : Kecamatan Cipanas Kab. Cianjur. Tinggi : 2958 dan 3019 mdpl Posisi Geografi : 6 0 - 47 0 LS dan 106 0 - 59 0 BT
Biaya Ekspedisi
Rincian perjalanan dari Jakarta atau Bandung - Cipanas Rp. 5.000,- dari Cipanas ke Pos Pendakian Cibodas Rp 4.000,- Tiket Pendakian + Asuransi Rp 4.000 Waktu pendakian : 7 jam
Jalur Alternatif Pendakian
Jalur Salabintana (Sukabumi), Jalur Gunung Putri, Jalur Paccet, Jalur Bedogol dan bisa juga dengan menggunakan Jalur yang dimulai dari Hotel Wanasari
Pandangan Umum

Pandangan Umum Gunung yang terletak di Kecamatan Cipanas Cianjur ini membentuk gunung api kembar dengan gunung Pangrango (3019 m). Dengan ketinggian 2958 m diatas permukaan laut, tidaklah heran bila gunung ini menjadi salah satu gunung yang tertinggi di Jawa Barat. Gunung Gede ini sangat terjaga keberadaan dan kelestariannya, karena kawasan ini merupakan Taman Nasional, sehingga kekayaan realistik dari sebuah alam pegunungan dapat ditemukan di tempat ini. Dan salah satu bukti dari keseriusan pihak Perhutani dalam hal ini untuk ikut menjaga kekayaan alam Gunung Gede adalah ketatnya penjagaan kawasan hutan raya Gunung Gede, bahkan setiap pendaki tidak diperkenankan memetik bunga eidelweiss, sehingga keberadaan taman eidelweiss Gunung Gede dapat terjaga dengan baik dan apa yang telah dilakukan oleh pengelola kawasan Gunung Gede ini dapat menjadi contoh bagi gunung-gunung lain yang terdapat di Pulau Jawa pada umumnya. Di kaki gunung ini kita akan menemukan kawasan Taman Nasional Cibodas yang juga merupakan salah satu jalur pendakian ke puncak gunung gede dimulai. Dari kawasan PUNCAK (cipanas) maka kita akan menyaksikan kemegahan gunung ini dengan jelas. Terutama di pagi hari ketika matahari terbit dari punggung lain gunung ini, pemandangan dua puncak gunung yaitu gede dan pangrango akan terlihat indah dan asri. Salah satu jalur pendakian yang umum digunakan dimulai dari kawasan Taman Nasional Cibodas. Selain jalur dari Taman Nasional Cibodas, pendakian menuju kawah puncak gunung gede dapat pula menggunakan jalur lainnya seperti : - Salabintana (Sukabumi) - Gunung Putri - Bedogol Jalur Gunung Putri Pendakian Gunung Gede dengan menggunakan jalur dari gunung putri akhir-akhir ini menjadi trend di kalangan pendaki. Hal ini dikarenakan waktu tempuh yang diperlukan untuk mencapai puncak 2958 meter (G. Gede) relatif cepat bila dibandingkan dengan jalur yang dimulai dari Cibodas. Disamping itu vegetasi dan kakayaan hutan jalur ini sangat terjaga dengan baik dan hanya sedikit ditemukan titik-titik bekas eksploitasi tangan manusia. Pendakian dari gunung putri ini akan langsung menuju ke alun-alun suryakencana dan dapat membuat camp disana, sehingga efektifitas pendakian dapat diterapkan jika mendaki menggunakan jalur ini maksudnya setelah 6 jam mendaki lalu beristirahat di tempat yang lapang dan tidak jauh dari sumber air selanjutnya naik selama 30 menit dan sampai di puncak dan dokumentasi sunrise dan sebagainya. Jalur Cibodas Hinggga ke Kebun Raya Cibodas (1425 m) dapat menggunakan kendaran bermotor karena kondisi jalannya yang merupakan jalur wisata, sehingga sangat membantu para pendaki ataupun wisatawan yang ingin mendaki gunung gede atau sekedar mengunjungi Taman Nasional Cibodas. Setelah melalui cibodas via rarahan pendakian diteruskan mengikuti jalur yang mula-mula turun melandai memotong ciwulan. Kemudian mendaki hingga panyangcangkuda. Disekitar inilah terdapat curug (air terjun dendeng). Lalu pendakian diteruskan ke hingga mencapai ketinggian sekitar 2150 m maka pendaki akan menemukan air terjun lain. Setelah sekitar 20 menit pendakian dari sini akan mencapai tempat terbuka (lebaksaat). Dan lebaksaat adalah salah satu daerah yang paling baik untuk berkemah karena tempatnya yang terbuka dan tidak jauh dari sumber air. Lebaksaat merupakan lembah yang kosong dari air tetapi sebenarnya sumber air mengalir cukup deras di tempat ini. Pendakian setelah lebaksaat akan terasa agak berat karena jalurnya menanjak dan cukup terjal hingga mencapai kandang badak (cekungan antara gunung gede dan pangrango). Dari kandang badak pendaki yang ingin meneruskan pendakian menuju puncak harus mendaki sekitar 300 � 350 m hingga kawah ratu. Di sebelah utara kawah ratu atau sekitar 1/2 jam perjalanan dibawahnya terdapat kawah wadon. Jadi waktu pendakian yang dibutuhkan untuk mencapai puncak dari kandang badak adalah sekitar 2 jam. Jalur Salabintana (Sukabumi) Pendakian dengan menggunakan jalur ini lebih berat dari jalur cibodas karena perjalanannya melalui perkebunan teh �goal para� dan melewati hutan yang cukup panjang. Jalan yang dilalui selama perjalanan dari salabintaba ini berkelok-kelok selama mendaki di punggung selatan hingga pendaki mencapai ketinggian sekitar 2900 m, tetapi dari sini pendaki turun ke alun-alun , taman edelweisz. Daerah ini pun cukup baik untuk berkemah. Setelah itu dari alun-alun mendaki hingga ke puncak (2958,3 m).

2 comments:

must_byu said...

stop global warming? ni bayu dari FKIP geografi Univ PGRI palembang?

Anonymous said...

hai...hai...hai...

tolong kasih tau lagi donk biaya lebih rinci mendaki k gunung gede...aku penasaran pengen ksana...biaya masuk itu brpa???
trus apa aja yg diperluin kalo mendaki ksana????

blz k e-mail q aja y : rhizkie_radio507@yahoo.co.id


owya nama q rhizkie....